Tim Kelurahan Cantik BPS Kota Palu kembali melakukan pembinaan RT se – Kelurahan Tatura Utara
Rabu, 17 Oktober 2023, Pukul 14.00, Tim Kelurahan Cantik BPS Kota Palu kembali melakukan pembinaan bagi para Ketua RT se-Kelurahan Tatura Utara. Pembinaan yang dibuka oleh Pejabat Statistisi Ahli Madya BPS Kota Palu, I Ketut Dibia, SE., berjalan dengan baik dan penuh antusiasme dari peserta.
Dalam pembinaan kali ini, dibahas tentang Proses Bisnis Penyelenggaraan Kegiatan Statistik yang dibawakan oleh Anwar Abbas, S.Si., M.M., dan pengisian kuesioner profil RT yang dipandu oleh Isna Aissatussiri Asshidiq, S.Tr.Stat.
Dalam proses pengisian kuesioner profil RT, para ketua RT juga didampingi oleh seluruh anggota Tim Kelurahan Cantik BPS Kota Palu.



